logo Kompas.id
Ekonomi5.000 Karyawan Korban PHK...
Iklan

5.000 Karyawan Korban PHK Pandemi Covid-19 Didorong Jadi Wirausaha

Sebanyak 5.000 karyawan pabrik yang terkena pemutusan hubungan kerja sebagai dampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 didorong menjadi wirausaha. Pemkab Sidoarjo berikan stimulus ekonomi dan jaring pengaman sosial.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/z_vFIbTaa9Q0XieV2TeQePUr0GI=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F20201214nik-foto-blt-phk1_1607923670.jpg
KOMPAS/RUNIK SRI ASTUTI

Petugas BPR Delta Arta melayani pencairan bantuan langsung tunai untuk korban PHK di Sidoarjo, Senin (14/12/2020). Total 5.000 karyawan yang menjadi korban PHK karena pandemi Covid-19 ini menerima bantuan Rp 600.000 per orang.

SIDOARJO, KOMPAS - Sebanyak 5.000 karyawan pabrik yang terkena pemutusan hubungan kerja sebagai dampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 didorong menjadi wirausaha dan diminta tidak hanya berorientasi mencari kerja di sektor formal. Pemkab Sidoarjo memberikan sejumlah stimulus ekonomi seperti bantuan modal usaha dan bantuan tunai Rp 600.000.

Ratusan karyawan PT Young Tree mendatangi kantor BPR Delta Artha Sidoarjo di Jalan Ahmad Yani, Senin (14/12/2020). Mereka berdiri berdesakan mengantre pencairan bantuan langsung tunai sebesar Rp 600.000 per orang. Pengabaian protokol kesehatan itu berlangsung hingga aparat kepolisian menertibkan.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000