logo Kompas.id
EkonomiDampak Pandemi Covid-19 Masih ...
Iklan

Dampak Pandemi Covid-19 Masih Pengaruhi Pariwisata Bali

BPS Provinsi Bali mencatat jumlah kedatangan wisman pada September 2020 bertambah 61 kunjungan ketimbang Agustus 2020. Namun dibandingkan September 2019, maka kedatangan wisman ke Bali pada September 2020 anjlok.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/MvLnItOAHpb_Xmmqjhq06MbkvGs=/1024x585/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F11%2F20201102cokk-berita-resmi-statistik-bali-november_1604317994.jpg
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Pandemi Covid-19 berdampak pada lalu lintas penumpang dan pergerakan penerbangan, khususnya internasional, di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali. Suasana yang lengang masih terlihat di terminal internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai, Kamis (15/10/2020).

DENPASAR, KOMPAS — Badan Pusat Statistik Provinsi Bali mencatat kedatangan wisatawan mancanegara ke Bali pada September 2020 sebanyak 83 kunjungan atau bertambah 61 kunjungan dibandingkan Agustus 2020. Namun, apabila dibandingkan September 2019 yang mencapai 590.398 kunjungan, maka kedatangan wisatawan mancanegara ke Bali pada September 2020 justru anjlok  99,99 persen.

”Menurunnya jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Bali diperkirakan masih dipengaruhi situasi pandemi penyakit akibat virus korona baru yang belum mereda,” ujar Kepala Bidang Integrasi Pengolahan dan Diseminasi BPS Provinsi Bali Kadek Agus Wirawan.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000