logo Kompas.id
EkonomiDapat Jadi Katalis, Proses...
Iklan

Dapat Jadi Katalis, Proses Penyatuan Bank Syariah Mesti Hati-hati

Penggabungan bank syariah di Indonesia dapat menjadi katalis bagi perekonomian syariah di Indonesia.

Oleh
M Paschalia Judith J
· 3 menit baca

JAKARTA, KOMPAS — Penggabungan tiga bank umum syariah pelat merah dapat menjadi katalis bagi perekonomian syariah nasional. Namun, proses penyatuan tersebut perlu dilakukan secara hati-hati dan diikuti oleh kebijakan afirmatif.

Berdasarkan laporan keterbukaan di laman Bursa Efek Indonesia, Selasa (13/10/2020), Direktur Utama PT Bank BRISyariah Tbk Ngatari telah mengirim surat kepada Otoritas Jasa Keuangan terkait penandatanganan Perjanjian Penggabungan Bersyarat terkait rencana penyatuan dengan PT Bank Syariah Mandiri dan PT Bank BNI Syariah. Selain ketiga bank syariah itu, perwakilan dari PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk turut menandatangani perjanjian.

Menurut pengamat ekonomi syariah IPB University, Irfan Syauqi Beik, ketiga bank umum syariah milik negara secara masing-masing institusi tergolong sehat dari segi kinerja keuangan, profitabilitas, dan aset.

Editor:
dewiindriastuti
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000