logo Kompas.id
EkonomiSri Mulyani: Tulisan Pak JO...
Iklan

Sri Mulyani: Tulisan Pak JO Jadi Perbincangan Keluarga

Tulisan editorial ”Kompas” yang beliau tulis menjadi salah satu bacaan favorit yang menunjukkan pemihakan pada prinsip-prinsip kebijakan publik yang baik.

Oleh
KARINA ISNA IRAWAN
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/1K0rhy6DzfexTcRZ8rGuGFsMOKk=/1024x668/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2FJAKOB-OETAMA01-05_1599629555.jpg
KOMPAS/EDDY HASBY

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menerima buku kumpulan foto terbaik Kompas berjudul Mata Hati dari Pemimpin Umum Harian Kompas Jakob Oetama ketika bersilaturahmi ke redaksi Kompas di Jakarta, Selasa (8/12/2009), bersama jajaran eselon I Kementerian Keuangan.

Bagi Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Pak JO atau Jakob Oetama adalah sosok yang identik dengan Kompas. Tulisan editorial Kompas yang beliau tulis menjadi salah satu bacaan favorit yang menunjukkan pemihakan pada prinsip-prinsip kebijakan publik yang baik. Suara pemihakan itu sangat penting pada era Orde Baru yang sarat akan dominasi kekuasaan.

”Pak Jakob Oetama dan PK Ojong identik dengan Kompas yang sejak dulu saya kenal sebagai surat kabar harian yang mengisi dan menjadi bahan utama pembicaraan dalam keluarga kami,” ujar Sri Mulyani melalui pesan singkat.

Editor:
Hendriyo Widi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000