logo Kompas.id
EkonomiKomunikasi di Tengah Pandemi
Iklan

Komunikasi di Tengah Pandemi

Merek harus tetap hadir di tengah pandemi. Perusahaan perlu membuat konten yang tepat. Di tengah kecemasan, merek bisa ikut memberi harapan, menenangkan, dan tidak sekadar cari untung.

Oleh
Andreas Maryoto
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/fVcid48Iu3j9EB6KiLKNY8LYJZE=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2FWhatsApp-Image-2020-03-22-at-16.09.44_1584870647.jpeg
KOMPAS/DAHLIA IRAWATI

penyediaan sarana cuci tangan gratis oleh masyarakat untuk mencegah penularan virus penyebab COVID-19 di Kota Malang, Sabtu (21/03/2020).

Berbagai perusahaan terjun ke masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Mereka membantu masyarakat dan petugas medis mencegah dan mengurangi beban. Satu hal yang harus tetap jalan adalah bisnis mereka sendiri. Mereka mempekerjakan banyak orang dan mungkin produk mereka dibutuhkan di tengah pandemi. Menyajikan konten pemasaran yang tepat akan membuat bisnis tetap berjalan sekaligus mereka mempunyai peran membantu sesama.

Semua yang terlibat di dalam pemasaran sekarang berpikir keras untuk menghadirkan konten yang tepat, baik di platform internet maupun cetak. Selama ini ada 30-40 persen anggaran pemasaran digunakan untuk mensponsori berbagai kegiatan. Oleh karena pandemi, mereka harus cepat-cepat mengalihkan dana itu untuk pembuatan konten media daring maupun cetak. Secara prinsip, konten yang dihadirkan di tengah pandemi tetap relevan dengan nilai-nilai perusahaan, tetapi harus lebih kreatif.

Editor:
Mukhamad Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000