logo Kompas.id
Pendidikan & KebudayaanMerdeka Belajar Kampus...
Iklan

Merdeka Belajar Kampus Merdeka, ISI Denpasar Gandeng Pelaku Seni Budaya

ISI Denpasar, Bali, menerapkan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka di 12 program studi pada semester ganjil 2021/2022. Mereka menggandeng sejumlah lembaga dan para profesional, khususnya bidang seni budaya.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/salG1dDiHgInzSCucHQu2vqE88M=/1024x578/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2F20210918coka-isi-denpasar-kerja-sama-mitra_1631958221.jpg
ISTIMEWA/ISI DENPASAR

ISI Denpasar mengadakan perjanjian kerja sama dengan puluhan mitra dalam penerapan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka ISI Denpasar. Dokumentasi pelaksanaan penandatanganan surat perjanjian kerja sama antara ISI Denpasar dan para mitra strategis dalam penerapan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka, Jumat (17/9/2021). Acara penandatanganan surat perjanjian kerja sama disaksikan Rektor ISI Denpasar I Wayan ”Kun” Adnyana (kanan).

DENPASAR, KOMPAS — Institut Seni Indonesia Denpasar, Bali, merealisasikan penerapan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka di 12 program studi di ISI Denpasar pada semester ganjil 2021/2022. Penerapan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka di ISI Denpasar dilakukan dengan menggandeng sejumlah lembaga dan para pelaku seni dan budaya.

Sebagai tindak lanjut penerapan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, ISI Denpasar menggandeng 25 mitra strategis yang bereputasi dan berkompeten, mulai dari sanggar seni, instansi pemerintah, maestro, hingga dunia usaha serta industri di Bali, Jumat (17/9/2021), dan menandatangani surat perjanjian kerja sama Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000