logo Kompas.id
Pendidikan & KebudayaanDemikian Aneka Pelatihan Kaum ...
Iklan

Demikian Aneka Pelatihan Kaum Muda untuk Tembus Panggung Bisnis Global

Sharing pengalaman dalam hal strategi marketing dan bisnis berkeberlanjutan sangat penting untuk kaum muda agar ke depan mereka dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

Oleh
ESTER LINCE NAPITUPULU
· 7 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/L9b5PnYCgn2X18j1NlklAO0rHOw=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F08%2FSesi-Opening-UEB-MudaMaslahat_1629088946.jpg
DOKUMENTASI UNILEVER INDONESIA

Bootcamp #MudaMaslahat bulan Juni 2021, dihadiri oleh: Nurdiana Darus selaku Head of Corporate Affairs and Sustainability PT Unilever Indonesia, Tbk., Muhammadiyah. Prof. Rizal Yaya, SE, M.Sc., Ph.D., Ak., CA selaku Ketua Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah, Ir. Putu Rahwidhiyasa, MBA, CIPM. selaku Direktur Bisnis dan Kewirausahaan Syariah, Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah RI, Drs. Talkah Badrus, M.M. selaku Sekretaris Deputi Bidang Kewirausahaan, Kementerian Koperasi dan UKM RI dan Dr. H. Anwar Abbas, M.M, M.Ag selaku Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

JAKARTA, KOMPAS – Membekali anak-anak muda Indonesia agar memiliki kompetensi menjadi wirausaha terus dilakukan dunia usaha. Dukungan dari dunia usaha ini tak sekadar mengasah kompetensi anak muda agar mandiri dan berani membuat inovasi usaha rintisan, tapi tak kalah penting membangun jiwa kepemimpinan dan memperluas jaringan hingga ke dunia global.

Potensi ekonomi syariah yang masih harus dikembangkan, mendorong PT Unilever Indonesia, Tbk melalui Unilever Muslim Centre of Excellence (Unilever MCOE) mengadakan program Unilever Entrepreneurship Bootcamp #MudaMaslahat (Makmur, Sejahtera, Adil, dan Sehat)  selama Juni–Agustus 2021 untuk mahasiswa. Program kerja sama antara Unilever MCOE dengan Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah, Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah, serta Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UMK) ini diikuti 60 wirausaha muda dari sejumlah perguruan tinggi Muhammadiyah di Indonesia.

Editor:
Aloysius Budi Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000