logo Kompas.id
Pendidikan & KebudayaanTanggalkan Ego, Jangan Ragu...
Iklan

Tanggalkan Ego, Jangan Ragu Berbagi Peran dengan Istri

Budaya patriarki yang melekat kuat dalam masyarakat menghambat perubahan cara pandang dan perilaku laki-laki terhadap perempuan. Akibatnya, gerakan mewujudkan keadilan dan kesetaraan jender berjalan lambat.

Oleh
Sonya Hellen Sinombor
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/yINq8Cj4-tMP0Z-vt_qYtsW6fFo=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F02%2Fkompas_tark_20663088_141_1.jpeg
Kompas

Buruh perempuan makan siang bersama saat jam istirahat di Kawasan Berikat Nusantara, Cilincing, Jakarta Utara. Penelitian kualitatif Rumah Kitab di Jakarta, Depok, Bekasi, Bandung, dan Solo pada September 2019 hingga Juli 2020 menunjukkan belum tersentuhnya potensi kekerasan berbasis agama oleh berbagai program kesetaraan jender.

Laki-laki berperan penting dalam pencegahan dan penghapusan kekerasan terhadap perempuan dan anak, terutama kekerasan dalam rumah tangga. Perubahan cara pandang laki-laki tentang peran serta tanggung jawab suami dan istri dalam keluarga membawa pengaruh dan berdampak besar bagi upaya perlindungan perempuan dan anak dari kekerasan.

Sejumlah laki-laki (suami) mendobrak budaya patriarki yang begitu kuat dalam kehidupan masyarakat. Mereka memilih menjadi ”laki-laki baru”, melepaskan ego dan menghapus pandangan yang menempatkan posisi laki-laki yang lebih tinggi daripada perempuan. Hasilnya, kesetaraan jender dalam keluarga terbangun. Urusan domestik tidak lagi menjadi urusan perempuan, tetapi menjadi tanggung jawab bersama.

Editor:
Aloysius Budi Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000