logo Kompas.id
Pendidikan & KebudayaanBali Rencanakan Survei Seniman...
Iklan

Bali Rencanakan Survei Seniman untuk Melengkapi Program Kemdikbud

Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Bali I Wayan Adnyana menyatakan sedang merancang program untuk mendata jumlah seniman di Bali yang terkena dampak penyakit akibat virus korona baru.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/XAc-RgFmW0bm8WPtGxFQJSM5XKg=/1024x418/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F04%2F20200411cokb-pendataan-seniman-bali_1586605172.jpg
ISTIMEWA/NAVICULA

Navicula menggelar konser akustik ”Corona Concert” secara daring yang ditayangkan secara langsung kanal Youtube Navicula Musik melalui akun https://youtu.be/DceEZ4CM-tE pada Sabtu (11/4/2020) mulai pukul 20.00. Konser itu sekaligus penggalangan donasi untuk pengadaan alat pelindung diri bagi tenaga medis di fasilitas kesehatan di Bali.

DENPASAR, KOMPAS — Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Bali I Wayan Adnyana menyatakan sedang merancang program untuk mendata jumlah seniman di Bali yang terkena dampak penyakit akibat virus korona baru penyebab Covid-19. Fokus pemerintah daerah, termasuk Pemerintah Provinsi Bali, saat ini masih memprioritaskan penanggulangan dan pencegahan penyebaran penyakit Covid-19, termasuk menyediakan alat kesehatan dan fasilitas penanganan kasus penyakit Covid-19.

”Betul sudah ada pendataan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kami sedang menyiapkan platform survei, semacam sensus terhadap para seniman di Bali,” kata Kun Adnyana kepada Kompas, Sabtu (11/4/2020). Hasil survei itu nanti diharapkan menjadi pembanding dari pendataan yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000