logo Kompas.id
CerpenJanji Hujan
Iklan

Janji Hujan

Katamu, sejak kecil kamu suka melihat hujan. Ada makna mendalam di situ.

Oleh
REGINA RUKMORINI
· 9 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/n-T586chVatBAmBU2P3rxYQsBHo=/1024x1586/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2F20200704-Janji-Hujan-Cerpen-Sabtu_web_90209646_1593796589.jpg

Apa yang bisa dilakukan hujan? Katamu, hujan bisa membantu melunturkan rasa. Tetes-tetesnya menenangkan. Dinginnya akan mendorong, membuat kita segera mencari posisi, lokasi terhangat. Namun, sayangnya, bagiku tidak. Berkali hujan tidak memberi apa-apa kecuali beku. Berkali hujan tidak lantas melunturkan rasa sakitmu, kebencianmu, yang membuat hubungan kita menemui jalan buntu. Sayu. Ah, hujan pun sering kali menawarkan kondisi tidak menentu.

Kita berkenalan saat hujan yang basah. Di kafe favorit, di tengah rasa bosanku menunggu seorang teman, kamu muncul dengan wajah sumringah, sekalipun aku tahu dirimu memendam gelisah. Karena bosan memainkan keyboard laptop dan canggung meneruskan ide membuat cerpen, aku pun akhirnya menoleh, dan berbasa-basi sejenak denganmu, yang kemudian berlanjut dengan perkenalan.

Editor:
arcanaputu
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000