logo Kompas.id
BukuPergulatan Santri Indonesia di...
Iklan

Pergulatan Santri Indonesia di China

Buku ini berkontribusi besar dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan mengenai Islam di China yang selama ini muncul dan diharapkan dapat lebih mempererat hubungan kerja sama antara Indonesia dan China.

Oleh
MOH SHOFAN
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/g65ik9gDsSPEPLcD1ILSbSMeajw=/1024x817/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F09%2F17%2F09b0fc44-f063-4647-933c-6e2559871333_jpeg.jpg

Tahun ini, Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama atau PCINU Tiongkok meluncurkan sebuah buku bertajuk Santri Indonesia di Tiongkok. Penerbitan buku ini sekaligus menandai peringatan satu abad Nahdlatul Ulama. Buku ini—sebagaimana dikatakan Djauhari Oratmangun (Duta Besar RI untuk China Merangkap Mongolia)—berkontribusi besar dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan mengenai Islam di China yang selama ini muncul dan diharapkan dapat lebih mempererat hubungan kerja sama antara Indonesia dan Tiongkok.

Secara historis, relasi masyarakat Indonesia dan China dapat dilacak hingga zaman kejayaan Nusantara. Dalam beberapa catatan sejarah, kaum pedagang Muslim China jauh lebih dulu hadir sebelum masyarakat lokal memeluk agama Islam, yaitu sekitar abad ke-14 atau sekitar abad ke-15. Hal tersebut disimpulkan berdasarkan catatan-catatan atau berita dari bangsa Portugis, ditambah dengan catatan tentang Laksamana Cheng Ho sewaktu melakukan perjalanan ke Nusantara, tepatnya di Pulau Jawa.

Editor:
YOHANES KRISNAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000