logo Kompas.id
TajaRaih Sertifikasi CHSE, Bukti...

Raih Sertifikasi CHSE, Bukti Serius Terapkan Protokol Kesehatan

Pandemi Covid-19 mengubah prioritas orang dalam banyak hal. Faktor kebersihan dan kenyamanan kini menjadi fokus perhatian para wisatawan dalam menentukan tempat menginap.

Jambuluwuk Oceano Seminyak Hotel Bali
Artikel ini merupakan kerja sama antara harian Kompas dan Jambuluwuk Oceano Seminyak Hotel Bali.
· 2 menit baca
Raih Sertifikasi CHSE, Bukti Serius Terapkan Protokol Kesehatan
Kompas

Jambuluwuk Hotels & Resorts beradaptasi cepat dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat di seluruh properti hotel dan resor.

Pandemi Covid-19 mengubah prioritas orang dalam banyak hal. Faktor kebersihan dan kenyamanan kini menjadi fokus perhatian para wisatawan dalam menentukan tempat menginap.

Raih Sertifikasi CHSE, Bukti Serius Terapkan Protokol Kesehatan
Kompas

Penerapan protokol kesehatan kepada para tamu yang menginap, memiliki mekanisme teratur dalam proses pembersihan kamar dan area hotel.

Memahami hal itu, Jambuluwuk Hotels & Resorts beradaptasi cepat dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat di seluruh properti hotel dan resor di bawah naungannya. Bahkan, yang teranyar, Jambuluwuk Oceano Seminyak di Bali berhasil meraih sertifikasi CHSE (cleanliness, health, safety & environment sustainability) yang diinisiasi oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Menurut Corporate Communication Manager Jambuluwuk Hotels & Resorts Martha W Thomas, ada sejumlah poin penilaian yang dipenuhi Jambuluwuk Oceano Seminyak untuk meraih sertifikasi tersebut.

https://cdn-assetd.kompas.id/YxZQ1RPKgs5FgP9Ipyijjx1BM0s=/1024x586/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2Fresto-oceano-edit-1024x586.jpg
Kompas

Kebersihan, kenyamanan, dan keamanan tamu memang sudah menjadi prioritas bagi Jambuluwuk Hotels & Resorts.

“Untuk meraih sertifikasi CHSE ini, Jambuluwuk Oceano Seminyak harus memenuhi beberapa item yang berkaitan dengan sanitasi dan kesehatan pada masa pandemi ini, di antaranya penerapan protokol kesehatan kepada para tamu yang menginap, memiliki mekanisme teratur dalam proses pembersihan kamar dan area hotel, menyediakan sarana cuci tangan serta hand sanitizer dalam jumlah yang cukup di berbagai area hotel, meja resepsionis dilengkapi tisu maupun hand sanitizer, staf hotel yang turut berperan menerapkan protokol kesehatan, memiliki mekanisme pelaksanaan kesehatan di seluruh area hotel dan masih banyak lagi poin-poin lainnya yang harus dipenuhi,” terangnya.

Raih Sertifikasi CHSE, Bukti Serius Terapkan Protokol Kesehatan
Kompas

Jambuluwuk Oceano Seminyak harus memenuhi beberapa item yang berkaitan dengan sanitasi dan kesehatan pada masa pandemi.

Sertifikasi CHSE dari Kemenparekraf dapat menjadi panduan para wisatawan terkait penginapan yang telah siap dengan penerapan protokol kesehatan serta yang mampu menjaga kenyamanan dan kesehatan tamu yang menginap.

“Kebersihan, kenyamanan, dan keamanan tamu memang sudah menjadi prioritas bagi Jambuluwuk Hotels & Resorts, bahkan sejak sebelum pandemi menyerang,” pungkas Martha. [*]

Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000